Analisis Strategi Marketing Mix terhadap Keputusan Pembelian Sarimbit Alwa Hijab Melalui Minat Beli sebagai Variabel Intervening

Buana, Maya Mega Indra (2023) Analisis Strategi Marketing Mix terhadap Keputusan Pembelian Sarimbit Alwa Hijab Melalui Minat Beli sebagai Variabel Intervening. Diploma atau S1 thesis, UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten.

[img]
Pra Tinjau
Teks
S_ES_171410290_Cover.pdf

Download (242kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_ES_171410290_Lampiran Depan.pdf

Download (916kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_ES_171410290_Bab I.pdf

Download (246kB) | Pra Tinjau
[img] Teks
S_ES_171410290_Bab II.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (298kB)
[img] Teks
S_ES_171410290_Bab III.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (319kB)
[img] Teks
S_ES_171410290_Bab IV.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (640kB)
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_ES_171410290_Bab V.pdf

Download (89kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_ES_171410290_Daftar Pustaka.pdf

Download (310kB) | Pra Tinjau

Abstrak

Meningkatnya kemajuan jagat fashion muslim telah menimbulkan persaingan yang semakin sengit dalam bisnis desain muslim, sehingga merangsang kekuatan para pelaku usaha untuk benar-benar bekerja keras dalam mengelolanya. Tuntutan globalisasi memberikan banyak peluang bagi dunia usaha untuk berkembang menjadi lebih berkualitas dan mampu memenuhi tuntutan pelanggan. Bauran pemasaran adalah strategi perusahaan untuk mendongkrak minat konsumen dan keputusan pembelian yang menghasilkan penjualan. Penelitian ini memiliki beberapa masalah, beberapa di antaranya kemudian dirumuskan menjadi masalah, seperti: 1. Apakah marketing mix berpengaruh terhadap minat beli sarimbit Alwa Hijab? 2. Apakah marketing mix berpengaruh terhadap keputusan pembelian sarimbit Alwa Hijab? 3. Apakah minat beli berpengaruh terhadap keputusan pembelian sarimbit Alwa Hijab? 4. Apakah marketing mix berpengaruh terhadap keputusan pembelian melalui minat beli pada sarimbit Alwa Hijab? Tujuan dari penelitian ini adalah : 1. Untuk mengetahui pengaruh marketing mix terhadap minat beli sarimbit Alwa Hijab, 2. Untuk mengetahui pengaruh marketing mix terhadap keputusan pembelian sarimbit Alwa Hijab, 3. Untuk mengetahui pengaruh minat beli terhadap keputusan pembelian sarimbit Alwa Hijab, 4. Untuk mengetahui pengaruh marketing mix terhadap keputusan pembelian melalui minat beli pada sarimbit Alwa Hijab. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis jalur (path analysis) menggunakan bantuan software SPSS Versi 25 dan Microsoft excel. Analisis jalur merupakan sebuah teknik pengembangan dari regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa marketing mix berpengaruh terhadap minat beli karena diperoleh nilai t hitung > t table yaitu 14,342 > 2,00856 dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05, hal ini menunjukkan marketing mix berpengaruh positif signifikan terhadap minat beli. Terdapat pengaruh secara langsung marketing mix terhadap keputusan pembelian produk sarimbit alwa hijab yaitu diperoleh t hitung > t table yaitu 4,380 > 2,00856 dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05, hal ini menunjukkan marketing mix berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian. Terdapat pengaruh secara langsung minat beli terhadap keputusan pembelian produk sarimbit alwa hijab yaitu diperoleh t hitung < t table sebesar -0,305 < 2,00856 dengan nilai signifikansi 0,765 < 0,05. Dengan demikian, minat beli tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh tidak langsung marketing mix terhadap keputusan pembelian produk sarimbit alwa hijab melalui minat beli yaitu diperoleh nilai pengaruh langsung sebesar 0,863 dan pengaruh tidak langsung - 0,054 artinya pengaruh langsung > pengaruh tidak langsung 0,863 > -0,054. Dengan demikian, hasil ini menunjukkan bahwa secara tidak langsung marketing mix dengan melalui minat beli tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian.

Tipe Item/Data: Skripsi/Tesis/Disertasi (Diploma atau S1)
Kata Kunci (keywords): Marketing Mix, Keputusan Pembelian, Minat Beli
Subjek: 2x4 Fiqh > 2x4.2 Muamalah > 2x4.21 Jual beli
Divisi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syari'ah
User Penyetor: S.S.I Fadhilah Nurinsani Hidayat
Tanggal Disetorkan: 17 Okt 2023 08:13
Perubahan Terakhir: 17 Okt 2023 08:13
URI: http://repository.uinbanten.ac.id/id/eprint/13520

Actions (login required)

Lihat Item Lihat Item

      is powered by EPrints 3 which is developed by the Islamic Institutional Repository UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. More information and software credits.