Hadijah, Enjah (2019) Tinjauan Hukum Islam Tentang Implementasi Deposito Mudharabah Terhadap Pembiayaan Bagi Hasil (Studi Kasus di BNI Syariah Kantor Cabang Cilegon). Diploma atau S1 thesis, UIN SMH BANTEN.
Abstrak
Nama: Enjah Hadijah, NIM: 151300909, JudulSkripsi: Tinjauan Hukum Islam Tentang Implementasi Deposito Mudharabah Terhadap Pembiayaan Bagi Hasil (Studi Kasus di BNI Syariah Kantor Cabang Cilegon) Deposito mudharabah telah diatur melalui fatwa DSN No.03/DSN-MUI/IV/2000 tentang Deposito Mudharabah bahwa keperluan masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan dalam bidang investasi, pada masa kini, memerlukan jasa perbankan; dan salah satu produk perbankan di bidang penghimpunan dana dari masyarakat adalah deposito, yaitu simpanan dana berjangka yang penarikannya hanya dapat dilakukan pada waktu yang tertentu. Rumusan masalah dalam peneletian ini adalah: 1.Bagaimana implementasi deposito mudharabah terhadap pembiayaan bagi hasil di BNI Syariah Kantor CabangCilegon? 2. Bagaimana tinjauan hukum Islam tentang deposito mudharabah terhadap pembiayaan bagi hasil di BNI Kantor CabangCilegon? Tujuan penelitianiniadalah.Untukmengetahuiimplementasideposito mudharabah terhadap pembiayaan bagi hasil di BNI Syariah Kantor CabangCilegon, dan menganalisisnya berdasarkan hukum islam. Metode yang digunakandalampenelitianiniadalah: Sementara datanya berupa hasil wawancara dan dokumentasi baik nasabah maupun Bank BNI Syariah Kantor Cabang Cilegon. KesimpulanSecaraumum. Hasil penelitian bahwa skripsi menggunakan dari Fatwa DSN No: 03/DSN-MUI/IV/2000. dan dalam praktiknya tidak sesuai dengan Fatwa tersebut. Hal ini disebabkan dengan cara pengambilan yang tidak sesuai dengan perjanjian awal itu di bolehkan dan tidak terkena pinalti. Kata kunci:Tinjauan Hukum IslamTentang Implementasi Deposito Mudharabah Terhadap Pembiayaan Bagi Hasil
Tipe Item/Data: | Skripsi/Tesis/Disertasi (Diploma atau S1) |
---|---|
Subjek: | 2x4 Fiqh > 2x4.01 Filsafat tasyri’ |
Divisi: | Fakultas Syari'ah > Hukum Ekonomi Syari'ah |
User Penyetor: | M.Pd artina Subhan |
Tanggal Disetorkan: | 06 Sep 2019 00:38 |
Perubahan Terakhir: | 06 Sep 2019 00:38 |
URI: | http://repository.uinbanten.ac.id/id/eprint/4305 |
Actions (login required)
Lihat Item |