Rahman, Arif (2019) Strategi Pimpinan Pondok Pesantren dalam Meningkatkan Mutu Guru (Studi di SMA Daar el-Qolam Gintung Jayanti Tangerang). Diploma atau S1 thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SERANG BANTEN.
|
Teks (COVER)
1. JUDUL TESIS.pdf Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial. Download (114kB) | Pra Tinjau |
|
|
Teks (ABSTRAK)
7. ABSTRAK.pdf Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial. Download (263kB) | Pra Tinjau |
|
|
Teks (BAB I)
Bab 1_PENDAHULUAN.pdf Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial. Download (487kB) | Pra Tinjau |
|
|
Teks (BAB II)
Bab 2_LANDASAN TEORITIS.pdf Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial. Download (572kB) | Pra Tinjau |
|
|
Teks (BAB III)
Bab 3_METODOLOGI PENELITIAN.pdf Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial. Download (168kB) | Pra Tinjau |
|
|
Teks (BAB IV)
Bab 4_HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN.pdf Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial. Download (246kB) | Pra Tinjau |
|
|
Teks (BAB V)
Bab 5_KESIMPULAN DAN SARAN.pdf Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial. Download (19kB) | Pra Tinjau |
|
|
Teks (DAFTAR PUSTAKA)
No. 6 DAFTAR PUSTAKA NEW.pdf Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial. Download (231kB) | Pra Tinjau |
Abstrak
Arif Rahman, 2018. Strategi Pimpinan Pondok Pesantren dalam Meningkatkan Mutu Guru (Studi di SMA Daar el-Qolam Gintung Jayanti Tangerang). Tesis, Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Program Pascasarjana Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten. Tuntutan era globalisasi menyebabkan pentingnya upaya peningkatan kualitas pendidikan sebagai wahana dalam membangun kualitas sumber daya manusia. Kualitas sumber daya manusia tersebut tentunya dihasilkan melalui penyelenggaraan pendidikan yang bermutu. Guru adalah salah satu komponen penting dalam proses belajar mengajar, yang ikut berperan dalam usaha pembentukan sumber daya manusia yang potensial di bidang pembangunan. Dengan demikian kedudukan Pimpinan Pondok Pesantren sebagai leader sekaligus manajer mempunyai peranan penting dalam meningkatkan mutu guru agar terselenggaranya pendidikan yang bermutu. Berdasarkan latar belakang masalah tersebut, maka rumusan masalahnya adalah sebagai berikut: 1) Bagaimanakah mutu guru SMA Daar el-Qolam Gintung Jayanti Tangerang; 2) Bagaimanakah strategi Pimpinan Pondok Pesantren dalam meningkatkan mutu guru di SMA Daar el-Qolam Gintung Jayanti Tangerang; 3) Apa faktor pendukung dan penghambat dalam meningkatkan mutu guru di SMA Daar el-Qolam Gintung Jayanti Tangerang; 4) Bagaimanakah upaya dan langkah strategis yang dilakukan oleh Pimpinan Pondok Pesantren dalam meningkatkan mutu guru di SMA Daar el-Qolam Gintung Jayanti Tangerang. Berdasarkan rumusan masalah tersebut, maka penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mengetahui mutu guru SMA Daar el-Qolam Gintung Jayanti Tangerang; 2) Mengetahui strategi Pimpinan Pondok Pesantren dalam meningkatkan mutu guru di SMA Daar el-Qolam Gintung Jayanti Tangerang; 3) Mengetahui faktor pendukung dan penghambat dalam meningkatkan mutu guru di SMA Daar el-Qolam Gintung Jayanti Tangerang; 4) Mengetahui upaya dan langkah strategis yang dilakukan Pimpinan Pondok Pesantren dalam meningkatkan mutu guru di SMA Daar el-Qolam Gintung Jayanti Tangerang. Metode penelitian menggunakan penelitian lapangan (field research), yang bersifat deskriptif kualitatif. Adapun jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah fenomenologis. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dokumentasi, trianggulasi, Member check, dan catatan lapangan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah: 1) Mutu guru SMA Daar el-Qolam adalah Guru lulusan S1 dan S2, Guru sudah tersertifikasi 17 orang dari jumlah 42 orang, dan Guru yang sesuai dengan bidang akademiknya sebanyak 80%; 2) Strategi Pimpinan Pondok Pesantren dalam upaya meningkatkan mutu guru di SMA Daar el-Qolam yaitu: Mengadakan pelatihan guru, Mengadakan supervisi kelas, Pembentukan MGMP (Musyawarah Guru Mata Pelajaran), dan Pembinaan karakter guru; 3) Faktor pendukung dalam meningkatkan mutu guru SMA Daar el-Qolam yaitu: Sarana dan prasarana cukup lengkap, Pelatihan yang berkelanjutan, Motivasi Pimpinan Pondok Pesantren akan pentingnya seorang guru yang bermutu. Sedangkan faktor penghambat dalam meningkatkan mutu guru SMA Daar el-Qolam yaitu: Adanya guru yang kurang semangat yang mesti dimotivasi terus menerus, Kurang cepat menerima pembaharuan dan kesempatan dalam mengup-grade pengetahuan, dan Waktu pelatihan; 4) Upaya dan langkah strategis Pimpinan Pondok dalam meningkatkan mutu guru di SMA Daar el-Qolam yaitu: Pembinaan mutu guru, Pengawasan mutu guru, Penyediaan sarana prasarana, Penanaman komitmen, dan Pemberian tunjangan. Kata Kunci: Strategi, Pimpinan Pondok Pesantren, Mutu Guru.
Tipe Item/Data: | Skripsi/Tesis/Disertasi (Diploma atau S1) |
---|---|
Subjek: | 2x7 Filsafat dan perkembangannya > 2x7.3 Pendidikan > 2x7.33 Tingkat stanawiyah dan ‘aliyah |
Divisi: | PASCASARJANA |
User Penyetor: | M.Pd artina Subhan |
Tanggal Disetorkan: | 15 Mei 2019 01:37 |
Perubahan Terakhir: | 15 Mei 2019 01:37 |
URI: | http://repository.uinbanten.ac.id/id/eprint/3760 |
Actions (login required)
Lihat Item |