Implementasi Pelaksanaan Wakaf Uang di Provinsi Banten Ditinjau dari Undang-Undang Nomor 41 Tahun 2004 tentang Wakaf (Studi di Badan Wakaf Indonesia (BWI) Provinsi Banten)

Prakasiwi, Lutvia (2023) Implementasi Pelaksanaan Wakaf Uang di Provinsi Banten Ditinjau dari Undang-Undang Nomor 41 Tahun 2004 tentang Wakaf (Studi di Badan Wakaf Indonesia (BWI) Provinsi Banten). Diploma atau S1 thesis, UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten.

[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HKI_191110048_COVER.pdf

Download (92kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HKI_191110048_LAMPIRAN DEPAN.pdf

Download (599kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HKI_191110048_BAB I.pdf

Download (267kB) | Pra Tinjau
[img] Teks
S_HKI_191110048_BAB II.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (436kB)
[img] Teks
S_HKI_191110048_BAB III.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (270kB)
[img] Teks
S_HKI_191110048_BAB IV.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (200kB)
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HKI_191110048_BAB V.pdf

Download (88kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HKI_191110048_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (283kB) | Pra Tinjau

Abstrak

Pelaksanaan Wakaf Uang di BWI Provinsi Banten belum memadai karena wakaf uang tidak terlalu populer di kalangan masyarakat, dan pelaksanaan wakaf uang yang ditinjau dari Undang-Undang Nomor 41 Tahun 2004 juga belum optimal. Tujuan adanya wakaf uang agar memberikan kemaslahatan dan kesejahteraan bagi masyarakat yang membutuhkan. Rumusan Masalah penelitiannya adalah : 1) Bagaimana Implementasi Pelaksanaan Wakaf Uang di BWI Provinsi Banten berdasarkan Undang-Undang Nomor 41 Tahun 2004?, 2) Bagaimana Tata Cara Pelaksanaan dan Pengelolaan Wakaf Uang?, 3) Bagaimana Pemahaman Masyarakat terhadap Wakaf Uang? Tujuan penelitian ini adalah : 1) Untuk Mengetahui Bagaimana Pelaksanaan Wakaf Uang di BWI Provinsi Banten berdasarkan Undang-Undang Nomor 41 Tahun 2004, 2) Untuk Mengetahui Bagaimana Tata Cara Pelaksanaan Wakaf Uang, 3) Untuk Mengenal Bagaimana Pemahaman Masyarakat terhadap Wakaf Uang Penelitian yang dilakukan oleh penulis adalah metode penelitian kualitatif, yaitu penelitian yang digunakan untuk mencari data, menemukan datadan mendeskripsikan. Sumber data yang digunakan peneliti, ada dua jenis, yaitu data primer dan sekunder, data primer yang diperoleh langsung dari informan melalui wawancara kepada Pihak BWI Provinsi Banten dan masyarakat, begitu juga data sekunder yang diperoleh dari Daftar Buku, Al-Qur'an, Jurnal, Internet dan Dokumen lainnya. Lalu dianalisis menggunakan analisis deskriptif. Kesimpulan dari skripsi ini adalah : 1) Implementasi atau Pelaksanaan Wakaf Uang di BWI Provinsi Banten belum efektif, seperti yang ditinjau dari Undang Undang Nomor 41 Tahun 2004, khususnya pada pasal 11 yang menjelaskan tentang tugas nadzir bahwasannya mengelola dan mengembangkan harta benda wakaf sesuai dengan tujuan, fungsi, dan diperuntukannya, serta mengawasi dan melindungi harta benda wakaf. Alasan belum optimal karena pemahaman antara pihak perbankan dan pengelola wakafnya masih terjadi tumpang tindih, sehingga membuat masalah ini menjadi rancu. Pelaksanaan wakaf uang memang sedikit berjalan lancar, akan tetapi memang jika dilihat dari pandang masyarakat, wakaf uang ini belum terlalu popular, 2) Pengelolaan Wakaf Uang dari tahun ke tahun mengalami perkembangan dari berbagai objeknya. Dengan adanya wakaf uang, lebih memudahkan masyarakat yang membutuhkan manfaat dari uang tersebut, khususnya dibidang sosial, pendidikan dan kesehatan, 3) Pemahaman Masyarakat terhadap Wakaf Uang khususnya di Provinsi Banten memang belum optimal. Karena masih banyak masyarakat yang belum memahami wakaf uang secara jelas dan belum mengetahui bagaimana mekanisme untuk meawakafkan uang. Kebanyakan dari masyarakat hanya memahami tentang wakaf tanah, wakaf masjid, dan sebagainya. Alasannya adalah karena belum terlihat jenis apa yang dihasilkan dari uang tersebut.

Tipe Item/Data: Skripsi/Tesis/Disertasi (Diploma atau S1)
Kata Kunci (keywords): Badan Wakaf Indonesia, Implementasi, Wakaf Uang
Subjek: 2x4 Fiqh > 2x4.25 Pemberian > 2x4.252 Wakaf
Divisi: Fakultas Syari'ah > Hukum Keluarga Islam
User Penyetor: S.S.I Fadhilah Nurinsani Hidayat
Tanggal Disetorkan: 01 Des 2023 08:13
Perubahan Terakhir: 01 Des 2023 08:13
URI: http://repository.uinbanten.ac.id/id/eprint/13841

Actions (login required)

Lihat Item Lihat Item

      is powered by EPrints 3 which is developed by the Islamic Institutional Repository UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. More information and software credits.