Penerapan Teknik Token Ekonomi untuk Mengatasi Perilaku Menunda-Nunda Mengerjakan PR (Studi Kasus di Pondok Pesantren An-Nawa Kampung Pengoreng Desa Mangunreja Kecamatan Pulo Ampel Kabupaten Serang Provinsi Banten)

Alaniyah, Minhatul (2019) Penerapan Teknik Token Ekonomi untuk Mengatasi Perilaku Menunda-Nunda Mengerjakan PR (Studi Kasus di Pondok Pesantren An-Nawa Kampung Pengoreng Desa Mangunreja Kecamatan Pulo Ampel Kabupaten Serang Provinsi Banten). Diploma atau S1 thesis, UIN Sultan Maulana Hasanudin Banten.

[img]
Pra Tinjau
Teks
BAGIAN DEPAN.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (875kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
BAB I.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (194kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
BAB II.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (198kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
BAB III.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (208kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
BAB IV.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (182kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
BAB V.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (10kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
DAFTAR PUSTAKA DAN LAMPIRAN PHOTO.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (179kB) | Pra Tinjau

Abstrak

Pekerjaan rumah (PR) adalah tugas mandiri terstruktur yang diberikan guru untuk dikerjakan di rumah sebagai latihan tambahan, tidak sedikit siswa/pelajar yang mengeluh tentang PR tersebut. PR yang terlalu banyak yang diberikan kepada siswa tersebut akan membuat siswa akan menunda-nunda pekerjaan atau tugas tersebut. Perilaku prokrastinasi akademik adalah kebiasaan menunda mulai mengerjakan dan menunda menyelesaikan PR, membuat laporan, dan belajar untuk persiapan ujian. Perilaku prokrastinasi akademik diukur dengan menghitung hari keterlambatan mulai mengerjakan dan menyelesaikan tugas-tugas akademik. Psikologi Behavioral merupakan suatu pandangan ilmiyah tentang tingkah laku manusia. Dalil dasarnya adalah bahwa tingkah laku itu tertib dan bahwa eksperimen yang dikendalikan dengan cermat yang menyikapkan hukum-hukum yang mengendalikan tingkah laku. Token ekonomi merupakan suatu wujud modifikasi perilaku yang dirancang untuk meningkatkan perilaku yang diinginkan dan mengurangi perilaku yang tidak diinginkan dengan pemberian token (tandatanda). Dari latar belakang diatas, perumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana kondisi santri di Pondok Pesantren An-Nawa? 2) Bagaimana penerapan token ekonomi pada lingkungan santri dalam mengatasi perilaku menunda-nunda mengerjakan PR? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Untuk mengetahui kondisi santri di Pondok Pesantren An-Nawa. 2) Untuk mengetahui penerapan token ekonomi pada lingkungan santri dalam mengatasi perilaku menunda-nunda mengerjakan PR. Bentuk pendekatan penelitian yang digunakan dalam penulisan ini adalah pendekatan kualitatif. Lokasi penelitian ini dilaksanakan di Pondok Pesantren AnNawa Kampung Pengoreng Desa Mangunreja Kecamatan Pulo Ampel Kabupaten Serang Provinsi Banten. Waktu penelitian ini akan dilakukan dari 25 Maret sampai dengan 15 April 2019. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah 4 santriwati di Pondok Pesantren An-Nawa. Adapun hasil penelitian ini adalah sebagai berikut; 1. Kondisi santri di Pondok Pesantren An-Nawa berjalan selama 24 jam dari bangun tidur hingga para santri tidur kembali, semua sudah terjadwal secara rinci dan detail apa kegiatan santri yang akan dilakukan dalam perjam, harian, mingguan, bulanan hinggan tahunan. 2. Penerapan teknik token ekonomi dalam mengatasi santri yang sering menundanunda mengerjakan PR dalam penelitian ini menggunakan 7 langkah atau pertemuan. Langkah-langkah yang diterapkan kepada klien sebagai berikut: 1) Assesment terhadap klien, 2) melakukan konseling kelompok bersama klien, 3) Melakukan tahap goal setting (tujuan), 4) Tahapan teknik implementasi, 5) Membahas teknik token ekonomi, 6) Mengevaluasi hasil dari kegiatan konseling, 7) Menanyakan kepada anggota kelompok mengenai perasaan dan kondisi klien setelah menerapkan teknik token ekonomi. Penerapan token ekonomi terhadap perilaku menunda-nunda dalam mengerjakan PR terhadap santriwati Pondok Pesantren An-Nawa berdampak positif dan cukup efektif. Jika sebelumnya diberikan treatment, para santri cenderung menunda-nunda mengerjakan PR dari guru, maka sekarang menjadi lebih cenderung bersegera mengerjakannya. Kata Kunci : Token Ekonomi, Behavioral dan Prokrastinasi Akademik

Tipe Item/Data: Skripsi/Tesis/Disertasi (Diploma atau S1)
Subjek: 300 Ilmu Sosial, Sosiologi & Antropologi > 330 Ekonomi > 332 Ekonomi Keuangan
Divisi: Fakultas Dakwah > Bimbingan dan Konseling Islam
User Penyetor: M.Pd artina Subhan
Tanggal Disetorkan: 03 Okt 2019 07:36
Perubahan Terakhir: 03 Apr 2024 04:49
URI: http://repository.uinbanten.ac.id/id/eprint/4412

Actions (login required)

Lihat Item Lihat Item

      is powered by EPrints 3 which is developed by the Islamic Institutional Repository UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. More information and software credits.