Pengaruh Model Pembelajaran Active Learning Tipe Quiz Team Terhadap Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam (Studi Eksperimen di SMPI Daarul Falah Ciloang Kota Serang)

Mutayasiroh, Siti (2018) Pengaruh Model Pembelajaran Active Learning Tipe Quiz Team Terhadap Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam (Studi Eksperimen di SMPI Daarul Falah Ciloang Kota Serang). Diploma atau S1 thesis, Universitas Islam Negeri "SMH" Banten.

[img]
Pra Tinjau
Teks (COVER)
COVER.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (17kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks (LAMPIRAN DEPAN)
LAMPIRAN DEPAN .pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (77kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks (ISI SKRIPSI)
ISI SKRIPSI.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (2MB) | Pra Tinjau

Abstrak

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam. Rendahnya motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam salah satunya disebabkan oleh permasalahan yang berasal dari guru Pendidikan Agama Islam sendiri, yaitu kemampuan guru Pendidikan Agama Islam dalam mengelola pembelajaran. Rumusan Masalah dalam skripsi ini adalah: Bagaimana motivasi belajar siswa sebelum dan sesudah menggunakan model pembelajaran active learning tipe quiz team pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMPI Daarul Falah Ciloang Kota Serang? Apakah terdapat pengaruh antara model pembelajaran active learning tipe quiz team terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMPI Daarul Falah Ciloang Kota Serang? Tujuan Penelitian ini adalah: Untuk mengetahui motivasi belajar siswa sebelum dan sesudah menggunakan model pembelajaran active learning tipe quiz team pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMPI Daarul Falah Ciloang Kota Serang. Untuk mengetahui pengaruh antara model pembelajaran active learning tipe quiz team terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMPI Daarul Falah Ciloang Kota Serang. Dan manfaat penelitian ini adalah diharapkan dapat bermanfaat baik secara teoritis maupun secara praktis. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah quasi experimental design, dengan jumlah populasi 124 siswa/i dan sampel 52 siswa/i. Pengumpulan data diperoleh dari observasi dan angket. Hasil Penelitian ini adalah diperoleh nilai thitung sebesar 6,622 lebih besar dari nilai ttabel pada taraf signifikasi 0,05 yakni 1,681. Karena thitung > ttabel maka Ha diterima. Simpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh penggunaan model pembelajaran active learning tipe quiz team terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMPI Daarul FalahCiloang Kota Serang

Tipe Item/Data: Skripsi/Tesis/Disertasi (Diploma atau S1)
Subjek: 300 Ilmu Sosial, Sosiologi & Antropologi > 370 Pendidikan > 371 Sekolah & kegiatan mereka; pendidikan khusus
Divisi: Fakultas Tarbiyah Dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
User Penyetor: Tina
Tanggal Disetorkan: 21 Nov 2018 06:08
Perubahan Terakhir: 21 Nov 2018 06:08
URI: http://repository.uinbanten.ac.id/id/eprint/2982

Actions (login required)

Lihat Item Lihat Item

      is powered by EPrints 3 which is developed by the Islamic Institutional Repository UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. More information and software credits.