Kegiatan Moderasi Beragama Dalam Mengikuti Tradisi Rambu Solo di Lembang Rumandan Kecamatan Rano Kabupaten Tana Toraja

Murodatullah, Angga (2024) Kegiatan Moderasi Beragama Dalam Mengikuti Tradisi Rambu Solo di Lembang Rumandan Kecamatan Rano Kabupaten Tana Toraja. Diploma atau S1 thesis, UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten.

[img]
Pra Tinjau
Teks
S_KPI_201510126_COVER.pdf

Download (249kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_KPI_201510126_LAMPIRAN DEPAN.pdf

Download (1MB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_KPI_201510126_BAB I.pdf

Download (199kB) | Pra Tinjau
[img] Teks
S_KPI_201510126_BAB II.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (201kB)
[img] Teks
S_KPI_201510126_BAB III.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (159kB)
[img] Teks
S_KPI_201510126_BAB IV.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (1MB)
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_KPI_201510126_BAB V.pdf

Download (107kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_KPI_201510126_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (142kB) | Pra Tinjau

Abstrak

Tana Toraja merupakan salah satu wilayah di Indonesia yang mayoritas penduduknya memeluk agama Kristen. Namun berbeda dengan wilayah lainnya di Tana Toraja, kecamatan Rano merupakan satu-satunya wilayah di Toraja yang penduduk muslimnya hampir sama dengan penduduk nonmuslim (Kristen). Hal tersebut membuat toleransi sangat dijunjung tinggi oleh masyarakat di Kecamatan Rano. Kerukunan yang terjalin di antara masyarakat dapat dilihat pada tradisi Rambu Solo’, Sebuah ritual yang mengandung banyak makna simbol dan berasal dari kepercayaan Aluk Todolo’ sebagai agama leluhur masyarakat Toraja. Rambu Solo’ sebagai salah satu identitas budaya Toraja selalu dijunjung tinggi dan dilestarikan oleh masyarakat Toraja tanpa membedakan agama. Oleh karena itu Rambu Solo’ menjadi panggung pertunjukan toleransi di Toraja. Hal tersebut yang melatarbelakangi penelitian ini karena penulis tertatik bagaimana muslim Toraja berpartisipasi dalam Rambu Solo. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana makna simbol dalam tradisi Rambu Solo’ dan mengetahui sejauh mana partisipasi masyarakat muslim dalam mengikuti tradisi Rambu Solo’. Adapun penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. untuk mendapatkan data yang mendukung penelitian, penulis melakukan pengumpulan data dengan observasi langsung dalam pelaksanaan Rambu Solo’ di Lembang Rumandan Kecamatan Rano Kabupaten Tana Toraja dan melakukan wawancara ke beberapa informan terkait. Adapun hasil dari penelitian ini menunjukkan jika di dalam Rambu Solo’ terdapat beberapa simbol yang memiliki makna sesuai dengan kepercayaan dan adat masyarakat Toraja. Simbol tersebut merupakan bagian dari komunikasi nonverbal dalam bentuk benda, warna, Gerakan, hingga ukiran. Selain itu pada penelitian ini penulis juga menemukan jika terdapat dua bentuk partisipasi masyarakat muslim Toraja di Kecamatan Rano dalam Rambu Solo’ yaitu partisipasi dalam bentuk materi seperti sumbangan barang atau uang, serta partisipasi dalam bentuk tenaga dan pikiran. Hal tersebut dilakukan oleh masyarakat Muslim Toraja karena beberapa alasan seperti toleransi, hubungan kekeluargaan, hingga rasa bangga memiliki tradis Rambu Solo sebagai kebudayaan asli Toraja yang harus dan dilestarikan.

Tipe Item/Data: Skripsi/Tesis/Disertasi (Diploma atau S1)
Kata Kunci (keywords): Muslim Toraja, Rambu Solo’, Partisipasi
Subjek: 2x3 Aqaid, Aqidah, Akidah, Ilmu Kalam > 2x3.9 Islam tentang Agama dan Aliran Lain, Hubungan Islam dengan Agama dan Aliran Lain
Divisi: Fakultas Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
User Penyetor: S.E. Amelia Nurazizah Wijaya
Tanggal Disetorkan: 15 Nov 2024 08:35
Perubahan Terakhir: 15 Nov 2024 08:35
URI: http://repository.uinbanten.ac.id/id/eprint/15730

Actions (login required)

Lihat Item Lihat Item

      is powered by EPrints 3 which is developed by the Islamic Institutional Repository UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. More information and software credits.