Tingkat Loneliness pada Remaja Penggemar Korean Pop

Pamungkas, Adinda Putri Hartanti (2024) Tingkat Loneliness pada Remaja Penggemar Korean Pop. Diploma atau S1 thesis, UIN Sultan Maulana Hasanudin Banten.

[img] Teks
S_BKI_201520182_Cover.pdf

Download (192kB)
[img] Teks
S_BKI_201520182_Lampiran Depan.pdf

Download (680kB)
[img] Teks
S_BKI_201520182_Bab I.pdf

Download (283kB)
[img] Teks
S_BKI_201520182_Bab II.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (487kB)
[img] Teks
S_BKI_201520182_Bab III.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (391kB)
[img] Teks
S_BKI_201520182_Bab IV.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (347kB)
[img] Teks
S_BKI_201520182_Bab V.pdf

Download (243kB)
[img] Teks
S_BKI_201520182_Daftar Pustaka.pdf

Download (253kB)

Abstrak

Korean pop hadir sebagai hiburan bagi masyarakat terutama remaja. Selain bakat musiknya, idol K-Pop juga memiliki fisik yang menarik, oleh karena itu budaya ini sangat mudah diterima masyarakat. Hiburan, kegembiraan, dan kuatnya pengaruh K-Pop terhadap kehidupan remaja tidak menutup kemungkinan bahwa remaja penggemar K-Pop tetap mengalami loneliness. Tingginya angka loneliness pada remaja disebabkan karena pada masa ini individu memilliki kebutuhan tinggi untuk menjalin hubungan dekat dengan orang lain tetapi kurangnya keterampilan sosial yang cukup dalam membentuk hubungan tersebut. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui gambaran tingkat loneliness pada remaja penggemar Korean Pop. Metode penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif deskriptif. Sampel pada penelitian ini yaitu remaja penggemar K-Pop dari boygroup NCT DREAM dengan rentang usia 15-24 tahun. Loneliness diukur menggunakan skala UCLA Loneliness version 3. Teknik pengumpulan data menggunakan angket/kuesioner yang disebarkan melalui Google Form. Hasil penelitian menunjukan bahwa tingkat loneliness pada remaja penggemar K-Pop boygroup NCT Dream tergolong pada kategori sedang dengan nilai presentase sebesar 75%. Sehingga dapat diuraikan sebanyak 12 responden dengan angka presentase 12% mengalami loneliness pada kategori tinggi, sebanyak 75 responden dengan presentase 75% mengalami loneliness pada kategori sedang, dan sebanyak 13 responden dengan presentase 13% mengalami loneliness pada kategori rendah. Mayoritas remaja penggemar K-Pop boygroup NCT Dream mengalami loneliness namun tidak pada kondisi loneliness yang tinggi ataupun rendah.

Tipe Item/Data: Skripsi/Tesis/Disertasi (Diploma atau S1)
Kata Kunci (keywords): Kesepian, Korean Pop, remaja
Subjek: 100 Filsafat & Psikologi > 150 Psikologi > 155 Differential & psikologi perkembangan > 155.5 Psikologi Remaja
Divisi: Fakultas Dakwah > Bimbingan dan Konseling Islam
User Penyetor: S.S.I Fadhilah Nurinsani Hidayat
Tanggal Disetorkan: 25 Okt 2024 07:14
Perubahan Terakhir: 25 Okt 2024 07:16
URI: http://repository.uinbanten.ac.id/id/eprint/15564

Actions (login required)

Lihat Item Lihat Item

      is powered by EPrints 3 which is developed by the Islamic Institutional Repository UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. More information and software credits.