ANALISIS PENETAPAN HAKIM TENTANG WALI ADHAL DALAM SUATU PERKAWINAN (Studi Putusan Nomor 1708/Pdt.P/2020/PA.Srg di Pengadilan Agama Serang), Tahun 2021 M /1443 H

Billah, Rega (2022) ANALISIS PENETAPAN HAKIM TENTANG WALI ADHAL DALAM SUATU PERKAWINAN (Studi Putusan Nomor 1708/Pdt.P/2020/PA.Srg di Pengadilan Agama Serang), Tahun 2021 M /1443 H. Diploma atau S1 thesis, UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten.

[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HKI_151100441_COVER.pdf

Download (219kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HKI_151100441_LAMPIRAN DEPAN.pdf

Download (656kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HKI_151100441_BAB I.pdf

Download (345kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HKI_151100441_BAB II.pdf

Download (232kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HKI_151100441_BAB III.pdf

Download (416kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HKI_151100441_BAB IV.pdf

Download (299kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HKI_151100441_BAB V.pdf

Download (121kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HKI_151100441_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (153kB) | Pra Tinjau

Abstrak

Sudah menjadi sunatullah bahwa setiap manusia diciptakan untuk hidup dengan naluri berpasang-pasangan. Naluri alamiah ini kemudian terlembagakan dalam ikatan lahir batin yang disebut dengan perkawinan. Perkawinan dipilih manusia sebagai jalan untuk bereproduksi dan berkembang biak demi kelestarian hidupnya dalam mempertahankan eksistensinya di dunia. Selain itu bereproduksi juga merupakan salah satu upaya positif dalam mewujudkan tujuan perkawinan yang di isyaratkan dalam Agama Islam. Berdasarkan uraian di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1). Bagaimana pertimbangan majelis Hakim di Pengadilan Agama Kota Serang dalam perkara No.1708/Pdt.P/2020/PA.Srg? 2). Bagaimana analisis Hukum Islam terhadap pertimbangan Hukum dalam penetapan perkara No.1708/Pdt.P/2020/PA.Srg? Sedangkan, tujuan penelitian ini adalah: 1). Untuk mengetehui Hukum formil dalam penetapan Hakim Pengadilan Agama Kota Serang No.1708/Pdt.P/2020/PA.Srg tentang di kabulkannya permohonan wali adhal karena calon suami tidak sepaham dengan ajaran ayah dari mempelai wanita karena bukan dari anggota LDII 2). Untuk mengetahui dasar pertimbangan Hakim (Hukum materil) terhadap penetapan Pengadilan Agama Kota Serang No.1708/Pdt.P/2020/PA.Srg tentang di kabulkannya permohonan wali adhal karena calon suami tidak sepaham dengan ajaran ayah dari mempelai wanita karena bukan dari anggota LDII. Metode penelitian ini adalah Kualitatif dan melalui cara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu. Metode ini berfungsi sebagai cara untuk mengerjakan dan mengarahkan sebuah penelitian supaya mendapatkan hasil yang optimal. Jenis penelitian yang di gunakan penyusun adalah penelitian lapangan (field research). Teknis pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi, sehingga penulis dapat menyimpilkan kesimpulan dari hasil penelitian untuk mudah dipahami. Penelitian ini dilakukan selama satu bulan sejak 2 November 2021 sampai 1 Desember 2021 dengan responden sebanyak 1 di Pengadilan Agama Kota Serang Banten (Najarudin, Hakim anggota) Dari penelitian ini ditarik kesimpulan bahwa pertimbangan Hakim mengenai wali adhal yang berkaitan dengan perbedaan anggota LDII dan status duda mati sesuai dengan Hukum syari’at, karena antara kedua calon tidak ada larangan untuk menjalankan pernikahan menurut syari’at. Dan dasar Hukum yang digunakan oleh Hakim dalam memutus perkara wali adhal adalah pemohon dan calon suami senyatanya secara fisik dan mental telah siap menikah dan memenuhi syarat perkawinan sebagaimana diatur dalam Pasal 6 ayat (2), Pasal 7 ayat (1), Pasal 8 Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 jo. Pasal 15 ayat (1) dan (2) dan Pasal 39 Kompilasi Hukum Islam dan tidak dalam pinangan orang lain sebagaimana dimaksud Pasal 9, 10, dan 11 Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 jo, Pasal 40 Kompilasi Hukum Islam, kecuali enggannya bapak pemohon sebagai wali nikah

Tipe Item/Data: Skripsi/Tesis/Disertasi (Diploma atau S1)
Kata Kunci (keywords): WALI ADHOL, PERKAWINAN
Subjek: 2x4 Fiqh > 2x4.3 Hukum Perkawinan / Munakahat
Divisi: Fakultas Syari'ah > Hukum Keluarga
User Penyetor: Diah Sadjidin
Tanggal Disetorkan: 11 Nov 2022 03:12
Perubahan Terakhir: 11 Nov 2022 03:12
URI: http://repository.uinbanten.ac.id/id/eprint/9283

Actions (login required)

Lihat Item Lihat Item

      is powered by EPrints 3 which is developed by the Islamic Institutional Repository UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. More information and software credits.