Royanah, Royanah (2021) Penerapan Teknik Modeling dalam Meningkatkan Tata Cara Bersuci pada Santriwati (Studi di Pondok Pesantren Hilmatul Madani Serang). Diploma atau S1 thesis, UIN Sultan Maulana Hasanudin Banten.
Abstrak
Dalam penelitian ini, peneliti fokus pada santri yang belum mampu memahami dalam penerapan teknik modeling dalam meningkatkan tata cara bersuci tayamum pada santriwati dengan menggunakan Teknik Modeling Berdasarkan latar belakang di atas, rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana bentuk prilaku santri dalam melaksanakan tata cara bersuci?, (2) Bagaimana proses penerapan teknik modeling dalam meningkatkan tata cara bersuci tayamum pada santriwati?, (3) Bagaimana hasil dari proses penerapan tehnik modeling dalam meningkatkan tata cara bersuci tayamum pada santriwati? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1)Bagaimana bentuk prilaku santriwati dalam melaksanakan tata cara bersuci tayamum pada santriwati, (1) Bagaimana proses penerapan teknik modeling dalam meningkatkan tata cara bersuci tayamum pada santriwati, (3) Bagaimana hasil dari proses penerapan teknik modeling dalam meningkatkan tata cara bersuci tayamum pada santriwati. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode kualitatif dengan menggambarkan subjek dan objek penelitian berdasarkan fakta yang ada. Adapun untuk pengumpulan datanya dengan menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini dilakukan selama 1 bulan setengah pada bulan Maret 2021. Jumblah informan dalam penelitian ini adalah 5 orang saudari BRN, NRL, NN, INE, FJ. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa yang pertama, dampak dari belum mampunya informan ini adanya kurangnya antusias belajar agama yang berkaitan dengan tata cara bersuci yang difokuskan kepada tayamum, kemudian dalam proses penelitian ini menggunakan Teknik Modeling dengan tipe dasar modeling yaitu Syimbolic modeling, tipe syimbolic modeling ini untuk melibatkan mengilustrasikan perilaku target melalui rekaman vidio atau audio. Hasil dari penerapan ini 5 informan telah berhasil dalam meningkatkan tata cara bersuci tayamum mulai dari syarat tayamum, fardu (rukun) tayamum, beberapa masalah yang bersangkutan dengan tayamum, hingga memperaktikannya dengan baik. Adapun dari faktor pendukungnya adalah dari kemauan disetiap informan tersebut.
Tipe Item/Data: | Skripsi/Tesis/Disertasi (Diploma atau S1) |
---|---|
Kata Kunci (keywords): | Teknik Modeling, Tata Cara Besuci Tayamum |
Subjek: | 100 Filsafat & Psikologi > 150 Psikologi |
Divisi: | Fakultas Dakwah > Bimbingan dan Konseling Islam |
User Penyetor: | M.Pd artina Subhan |
Tanggal Disetorkan: | 10 Des 2021 03:14 |
Perubahan Terakhir: | 16 Apr 2024 04:13 |
URI: | http://repository.uinbanten.ac.id/id/eprint/7739 |
Actions (login required)
Lihat Item |