Penerapan Teknik Client-Centered Pada Remaja Awal Yang Kecanduan Bermain Gadget (studi kasus di Komplek Perumahan Taman Cimuncang Indah)

Baqiatussolikhah, Baqiatussolikhah (2017) Penerapan Teknik Client-Centered Pada Remaja Awal Yang Kecanduan Bermain Gadget (studi kasus di Komplek Perumahan Taman Cimuncang Indah). Diploma atau S1 thesis, Universitas Islam Negeri "Sultan Maulana Hasanuddin" BANTEN.

[img]
Pra Tinjau
Teks (COVER)
Cover PENERAPAN TEKNIK CLIENT_baQI.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (163kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks (BAB I S/D BAB V)
BAB I_BAQI.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (567kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks (ABSTRAK)
ABSTRAK DLL_BAQI.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (652kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAK1_BAQI.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (156kB) | Pra Tinjau

Abstrak

Gadget adalah sebuah perangkat elektronik kecil yang memiliki fungsi khusus yang selalu dikemas secara cerdik melebihi teknologi yang ada sebelumnya, sehingga gadget ini dapat menarik minat para anak remaja untuk menggunakannya. Fenomena yang terjadi saat ini pada remaja awal di Komplek Perumahan Taman Cimuncang Indah lebih mengacu kepada bermain gadget seperti: facebook, twitter, instagram, Path, Whatsapp, Line, BBM dan lain-lainnya. Bahkan sampai menimbulkan efek kecanduan dan ketergantungan pada media sosial sehingga para remaja cenderung melupakan tugas dan kewajibannya sebagai generasi muda yaitu belajar. Hal ini menyebabkan para orang tua khawatir dan takut para remaja awal di Komplek Taman Cimuncang Indah akan terbawa ke hal yang negatif. Dari latar belakang masalah di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Bagaimana fenomena remaja awal yang kecanduan bermain gadget dan bagaimana implikasinya di Komplek Perumahan Taman Cimuncang Indah?, Bagaimana penerapan teknik Client-Centered pada remaja awal yang kecanduan bermain gadget ? Sesuai dengan rumusan masalah tersebut, maka tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Bagaimana fenomena remaja awal yang kecanduan bermain gadget dan bagaimana implikasinya di Komplek Perumahan Taman Cimuncang Indah. Untuk mengetahui Bagaimana penerapan teknik Client-Centered pada remaja awal yang kecanduan bermain gadget. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode kualitatif deskriptif yaitu penelitian yang bertujuan menggambarkan keadaan fenomena secara sistematik dan rasional. Sedangkan tekhnik pengumpulan datanya dengan menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi kepustakaan. Adapun hasil dari penelitian ini adalah fenomena yang terjadi saat ini pada remaja awal di Komplek Perumahan Taman Cimuncang Indah lebih mengacu kepada bermain gadget seperti: Facebook, Twitter, Instagram, Path, Whatsapp, Line, Bbm dan lain-lainnya. Bahkan sampai menimbulkan efek kecanduan dan ketergantungan pada media sosial sehingga para remaja cenderung melupakan tugas dan kewajibannya sebagai generasi muda yaitu belajar. Bagi orang tua, hal ini menyebabkan para orang tua khawatir dan takut para remaja awal di Komplek Taman Cimuncang Indah akan terbawa ke hal yang negatif. Penerapan teknik client-centered pada remaja awal yaitu dengan melakukan langkah-langkah berikut: Membangun hubungan, identifikasi dan penilaian masalah, melakukan assesmen terhadap masalah, orang dan situasi, memfasilitasi perubahan terapeutis, mengimplementasikan program penanganan, evaluasi dan terminasi. Dan dari hasil proses penerapan teknik client-centered pada akhirnya para remaja awal yang ada di Komplek Perumahan Cimuncangpun mau untuk mulai mengurangi bermain gadget dan para remaja awalpun demi sedikit mulai meninggalkan aplikasi-aplikasi chatting yang dapat membuat dampak negatif.

Tipe Item/Data: Skripsi/Tesis/Disertasi (Diploma atau S1)
Kata Kunci (keywords): Teknik Client-Centered
Subjek: 300 Ilmu Sosial, Sosiologi & Antropologi > 303 Sosial proses
Divisi: Fakultas Ushuluddin dan Adab > Bimbingan Dan Konseling Islam
User Penyetor: S.IIP AINUN NAJAH
Tanggal Disetorkan: 03 Mei 2017 14:52
Perubahan Terakhir: 03 Mei 2017 14:52
URI: http://repository.uinbanten.ac.id/id/eprint/475

Actions (login required)

Lihat Item Lihat Item

      is powered by EPrints 3 which is developed by the Islamic Institutional Repository UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. More information and software credits.