Ramadhanti, Isma (2019) Analisis Penerapan Etika Bisnis di Bank Muamalat Indonesia Kota Tangerang. Diploma atau S1 thesis, UIN SMH BANTEN.
|
Teks (FULL SKRIPSI)
ISMA RAMADHANTI 141500086.pdf Download (2MB) | Pra Tinjau |
Abstrak
Isma Ramadhanti, NIM 141500086, judul skripsi: Analisis Penerapan Etika Bisnis di Bank Muamalat Indonesia Kota Tangerang. Etika Bisnis Islam merupakan suatu norma yang bersumber dari Al-Qur’an dan hadis yang dijadikan pedoman untuk bertindak, bersikap, bertingkah laku serta membedakan yang mana yang baik dan mana yang buruk dalam melakukan aktivitas bisnis. Bisnis tidak dapat dipisahkan dari etika, dan bisnis tidak dapat pula dipisahkan dari kehidupan manusia, bahkan bisnis merupakan kegiatan yang populer dalah kehidupan sehari-hari manusia. Pada hakikatnya etika merupakan bagian integral dalam bisnis yang dijalankan secara profesional. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis etika yang diterapkan oleh pegawai pada suatu Bank Syariah serta mengetahui persepsi pegawai tentang Etika Bisnis Islam. Berdasarkan latar belakang diatas, maka perumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1). Bagaimana persepsi pegawai di Bank Muamalat Indonesia mengenai Etika Bisnis Islam?; 2). Bagaimana Etika Bisnis Islam diterapkan di Bank Muamalat Indonesia Kota Tangerang? Tujuan penelitian ini adalah: 1). Untuk mengetahui persepsi pegawai di Bank Muamalat Indonesia mengenai Etika Bisnis Islam. 2). Untuk mengetahui penerapan Etika Bisnis Islam di Bank Muamalat Indonesia Kota Tangerang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif-interaktif, yaitu teknik pengupulan data dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah: Persepsi pegawai Bank Muamalat mengenai Etika Bisnis Islam ialah Etika atau sikap dan prilaku yang dijalankan dalam bertransaksi, dan ketika melakukan transaksi dapat memenuhi syarat-syarat berdasarkan kedudukan bank-bank Syariah. Dan Etika bisnis Islam yang diterapkan di Bank Muamalat Indonesia Kota Tangerang telah dilaksanakan sesuai Kode Etik Bank Muamalat Indonesia Pusat, dan melayani nasabah sesuai dengan Standar Operasional Pelayanan (SOP).
Tipe Item/Data: | Skripsi/Tesis/Disertasi (Diploma atau S1) |
---|---|
Informasi Tambahan: | Pembimbing : 1. Prof.Dr.H.M.A. Tihami, M.A.,M.M 2. Surahman, M.E |
Subjek: | 2x4 Fiqh > 2x4.2 Muamalah |
Divisi: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah |
User Penyetor: | M.Pd artina Subhan |
Tanggal Disetorkan: | 14 Okt 2019 02:57 |
Perubahan Terakhir: | 26 Okt 2021 04:38 |
URI: | http://repository.uinbanten.ac.id/id/eprint/4444 |
Actions (login required)
Lihat Item |