Pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR) dan Non Performing Financing (NPF) terhadap pembiayaan murabahah pada bank BNI Syariah (periode 2010-2018)

Hirmayanti, Siska (2019) Pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR) dan Non Performing Financing (NPF) terhadap pembiayaan murabahah pada bank BNI Syariah (periode 2010-2018). Diploma atau S1 thesis, UIN SMH BANTEN.

[img]
Pra Tinjau
Teks (FULL SKRIPSI)
SISKA HIRMAYANTI 151500199.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (4MB) | Pra Tinjau

Abstrak

Nama: Siska Hirmayanti, NIM: 151500199, Judul Skripsi: Pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR) dan Non Performing Financing (NPF) terhadap pembiayaan murabahah pada bank BNI Syariah (periode 2010-2018) Capital Adequacy Ratio (CAR) adalah rasio kinerja bank untuk mengukur kecukupan modal yang dimiliki bank untuk menunjang aktiva yang mengandung atau menghasilkan risiko. Bank yang mempunyai CAR yang tinggi sangat baik karena mampu menanggung risiko yang timbul akibat pembiayaan yang disalurkan. NPF termasuk faktor yang ada dalam pembiayaan, NPF juga sebagai lambang kemampuan bank dalam mengelola dana, semakin tinggi rasio ini semakin buruk kualitas pembiayaan. Pembiayaan murabahah yaitu jual beli yang dilakukan secara terbuka sehingga pembeli mengetahui keuntungan yang diperoleh penjual. Dalam akad pembiayaan murabahah bank bertindak sebagai penjual dan nasabah bertindak sebagai pembeli Sesuai dengan perumusan masalahnya, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana dan berapa besar pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR) dan Non performing financing (NPF) terhadap pembiayaan murabahah Pada Bank BNI Syariah tahun 2010-2018 secara parsial maupun secara simultan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis regresi linier berganda dengan bantuan perangkat lunak eviews 9. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa CAR berpengaruh signifikan terhadap pembiayaan murabahah. Hal tersebut dapat dilihat dari nilai signifikan sebesar 0,0449 ( taraf sinifikan < 0,05). Sedangkan NPF tidak berpengaruh terhadap pembiayaan murabahah. Hal tersebut dapat dilihat dari nilai signifikan sebesar 0.8990. Hasil pengujian secara simultan nilai Fhitung> dari Ftabel yaitu sebesar 4.445468 > 3.28, maka CAR dan NPF secara simultan berpengaruh terhadap pembiayaan murabahah. Diperkuat dengan nilai signifikan 0.019521 < 0.05. berdasarkan hasil pengujian perangkat lunak Eviews 9, pengaruh CAR dan NPF terhadap pembiayaan murabahah sebesar 0.164497. hal ini menjelaskan bahwa variabel independen yaitu CAR dan NPF dapat menjelaskan pengaruhnya terhadap pembiayaan murabahah yaitu sebesar 16,44%. Sedangkan sisanya yaitu 100% - 16,44% = 83,5503% dijelaskan oleh faktor-faktor lain. Kata kunci: Capital Adequacy Ratio (CAR); Non Performing Financing (NPF); dan pembiayaan murabahah

Tipe Item/Data: Skripsi/Tesis/Disertasi (Diploma atau S1)
Informasi Tambahan: Dosen Pembimbing: 1. Dr. Efi Syarifudin, S.Ag., M.M. 2. Havid Risyanto, M.Sc
Subjek: 2x4 Fiqh > 2x4.2 Muamalah > 2x4.27 Bank
Divisi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah
User Penyetor: M.Pd artina Subhan
Tanggal Disetorkan: 19 Jul 2019 02:51
Perubahan Terakhir: 26 Okt 2021 06:13
URI: http://repository.uinbanten.ac.id/id/eprint/4181

Actions (login required)

Lihat Item Lihat Item

      is powered by EPrints 3 which is developed by the Islamic Institutional Repository UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. More information and software credits.