Efektifitas Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2019 tentang Pesantren Terhadap Pondok Pesantren Tradisional (Studi Kasus di Desa Pasir Kupa, Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak)

Adhar, Ade Apriansyah (2023) Efektifitas Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2019 tentang Pesantren Terhadap Pondok Pesantren Tradisional (Studi Kasus di Desa Pasir Kupa, Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak). Diploma atau S1 thesis, UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten.

[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HTN_161120078_COVER.pdf

Download (107kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HTN_161120078_LAMPIRAN DEPAN.pdf

Download (569kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HTN_161120078_BAB I.pdf

Download (402kB) | Pra Tinjau
[img] Teks
S_HTN_161120078_BAB II.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (285kB)
[img] Teks
S_HTN_161120078_BAB III.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (305kB)
[img] Teks
S_HTN_161120078_BAB IV.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (260kB)
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HTN_161120078_BAB V.pdf

Download (87kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_HTN_161120078_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (204kB) | Pra Tinjau

Abstrak

Strategi akan kinerja pemerintah desa dalam menerapkan kewenangannya berdasarkan UU No.18 Tahun 2019 . Dalam Undang-Undang tersebut dijelaskan tentang bagaimana pemerintah dapat memfasilitasi dan memenuhi aspek daya tampung, kenyamanan, kebersihan, kesehatan dan keamanan pondok pesantren yang semestinya.Kepala Desa sebagai pejabat yang berwenang di tingkat Desa mempunyai peran dalam pembangunan atau pemenuhan fasilitas terhadap pendidikan khususnya di daerah Desa tersebut sesuai Undnag-Undang nomor 18 tahun 2019 tentang pondok pesantren. Perumusan Masalah Penelitian ini adalah; 1. Bagaimanakah kewenangan Pemerintah Desa dalam memfasilitasi pemenuhan ketentuan Undang-Undang nomor 18 tahun 2019 tentang Pesantren terhadap Pondok Pesantren Tradisional di Desa Pasir Kupa, Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak; 2. Bagaimanakah implikasi Undang-Undang nomor 18 tahun 2019 tentang Pesantren terhadap Pondok Pesantren Tradisional di Desa Pasir Kupa, Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak. Tujuan peneliti dan skripsi ini adalah: untuk mengetahui upaya yang dilakukan pemerintah desa dalam memfasilitasi pemenuhan ketentuan Undang-Undang nomor 18 tahun 2019 di Pondok Pesantren Tradisional yang berada di Desa Pasir Kupa, Kecamatan Kalaganyar, Kabupaten Lebak, serta mengetahui implikasi Undang-Undang nomor 18 tahun 2019 tentang Pesantren terhadap Pondok Pesantren Tradisional di Desa Pasir Kupa, Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak. Metode penelitian dalam penelitian skripsi ini adalah menggunaan pendekatan kualitatif dengan jenis studi kasus (Casestudi), dengan teknik observasi ke Pondok Pesanttren di Desa PasriKupa, wawancara dengan pejabat Desa dan pengurus pondok pesantren, dan dokumentasi keadaan pondok pesantren di Desa PasirKupa sebagai sumber penelitian hukum untuk memecahkan permasalahan yang akan diteliti. Dari penelitian dapat disimpulkan: 1. Peran Pemerintah Desa Pasir Kupa dalam penerapan Undang-Undang nomor 18 tahun 2019 tentang Pesantren terhadap Pondok Pesantren Tradisional belum berjalan baik dan terstruktur karena keterbatasan dana desa dan legalitas pondok-pondok pesantren tersebut. 2. Implikasi dikeluarkannya Undang-Undang nomor 18 tahun 2019 dirasakan ada namun seperti tidak ada. Karena, tidak begitu penting oleh para pemimpin-pemimpin pondok tersebut. Sebab terlalu banyak persyaratan yang harus dipenuhi atau yang lainnya. Bahkan, ada ataupun tidak adanya Undang-Undang No 18 Tahun 2019 tentang Pesantren masih bisa berjalan seperti biasanya.

Tipe Item/Data: Skripsi/Tesis/Disertasi (Diploma atau S1)
Kata Kunci (keywords): Efektifitas, Pondok Pesantren Tradisional
Subjek: 300 Ilmu Sosial, Sosiologi & Antropologi > 340 Hukum > 341 Hukum bangsa
Divisi: Fakultas Syari'ah > Hukum Tata Negara
User Penyetor: S.Hum Prihantini Noor Akmalia
Tanggal Disetorkan: 04 Apr 2023 02:52
Perubahan Terakhir: 01 Apr 2024 03:10
URI: http://repository.uinbanten.ac.id/id/eprint/11827

Actions (login required)

Lihat Item Lihat Item

      is powered by EPrints 3 which is developed by the Islamic Institutional Repository UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. More information and software credits.