Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Materi Perkalian Pecahan Menggunakan Pendekatan Contextual Teaching And Learning (CTL) dengan Bantuan Media Konkret (PTK di Kelas V SDN Banyu Biru 2)

Sulhah, Siti (2022) Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Materi Perkalian Pecahan Menggunakan Pendekatan Contextual Teaching And Learning (CTL) dengan Bantuan Media Konkret (PTK di Kelas V SDN Banyu Biru 2). Diploma atau S1 thesis, UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten.

[img]
Pra Tinjau
Teks
S_PGMI_161240012_Cover.pdf

Download (102kB) | Pra Tinjau
[img] Teks
S_PGMI_161240012_Lampiran Depan.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (782kB)
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_PGMI_161240012_Bab I.pdf

Download (234kB) | Pra Tinjau
[img] Teks
S_PGMI_161240012_Bab II.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (414kB)
[img] Teks
S_PGMI_161240012_Bab III.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (380kB)
[img] Teks
S_PGMI_161240012_Bab IV.pdf
Restricted to Hanya staf repositori

Download (683kB)
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_PGMI_161240012_Bab V.pdf

Download (89kB) | Pra Tinjau
[img]
Pra Tinjau
Teks
S_PGMI_161240012_Daftar Pustaka.pdf

Download (146kB) | Pra Tinjau

Abstrak

Latar belakang penelitian ini adalah bahwa hasil belajar Matematika pada materi perkalian pecahan rendah. Hal ini disebabkan karena beberapa faktor yang mempengaruhi selama proses pembelajaran berlangsung. Faktor-faktor yang mempengaruhi proses pembelajaran Matematika diantaranya adalah metode dan model pembelajaran yang digunakan kurang bervariasi, antusias siswa dalam belajar Matematika rendah, dan kurangnya penggunaan media pembelajaran. Selain itu juga banyak siswa yang belum memahami materi perkalian pada mata pelajaran matematika. Rumusan masalah penelitian ini adalah 1) Bagaimana penerapan pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) dengan bantuan media konkret pada pembelajaran matematika pokok bahasan perkalian pecahan pada siswa kelas V SD Negeri Banyu Biru 2?, 2) Bagaimana peningkatan hasil belajar matematika materi perkalian pecahan dengan menggunakan pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) berbantuan media konkret di kelas V SD Negeri Banyu Biru 2?. Penelitian ini bertujuan 1) Untuk mengetahui penerapan pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) dengan bantuan media konkret pada pembelajaran matematika pokok bahasan perkalian pecahan pada siswa kelas V SD Negeri Banyu Biru 2. 2) Untuk mengetahui peningkatan hasil belajar matematika dengan menggunakan pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) berbantuan media konkret pada materi perkalian pecahan di kelas V SD Negeri Banyu Biru 2. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) model Kemmis & Mc Taggart, yaitu : Perencanaan (planning), Tindakan (action), Observasi (observing), dan Refleksi (reflection). Populasi penelitian ini adalah 20 orang siswa SDN Banyu Biru 2, sampel di tetapkan dengan cara menggunakan teknik sampling populasi. Teknik pengumpulan data berupa lembar observasi, dan data hasil tes matematika tentang perkalian pecahan. Teknik analisis data yang digunakan data kualitatif dan data kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) penerapan pendekatan pada pembelajaran siklus I dan siklus II memperoleh hasil yang berbeda. Pembelajaran yang dilakukan di siklus I dengan pendekatan CTL menunjukan hasil yang sudah cukup baik. Pada pembelajaran siklus II menunjukan hasil yang lebih baik dari pada siklus I. 2) Rata-rata setiap siklus menunjukan bahwa terbukti pada pra siklus memperoleh nilairata-rata 38 “kurang” maka harus mengikuti program kegiatan siklus I. Siklus I memperoleh nilai rata-rata 56,5 “baik”, dan siklus II memperoleh nilai rata-rata 75,75 “sangat baik”. Sehingga siswa mendapat ketuntasan belajar. Berdasarkan hasil tes tersebut, pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) dengan bantuan media konkret mampu meningkatkan hasil belajar matematika pada materi perkalian pecahan di kelas V SDN Banyu Biru 2.

Tipe Item/Data: Skripsi/Tesis/Disertasi (Diploma atau S1)
Kata Kunci (keywords): Hasil Belajar Siswa, Perkalian Pecahan, Pendekatan Contextual Teaching and Learning
Subjek: 500 Ilmu Pengetahuan Alam dan Mathemetics > 507 Pendidikan, penelitian & topik terkait
Divisi: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
User Penyetor: Diah Sadjidin
Tanggal Disetorkan: 15 Nov 2022 03:55
Perubahan Terakhir: 15 Nov 2022 03:55
URI: http://repository.uinbanten.ac.id/id/eprint/10144

Actions (login required)

Lihat Item Lihat Item

      is powered by EPrints 3 which is developed by the Islamic Institutional Repository UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. More information and software credits.